Jadilah Pendengar Aktif Untuk Coaching Efektif

jadilah pendengar aktif untuk coaching efektif

Mendengar adalah salah satu keterampilan penting yang harus dimiliki. Seberapa baik kita mendengar orang lain dalam setiap sesi coaching akan memberikan hasil yang efektif, juga dalam membangun hubungan yang berkualitas satu sama lain. Kita mendengarkan untuk menggali informasi, mengerti pokok permasalahan, belajar dan sekaligus menikmati pembicaraan. Lebih jelasnya kemampuan mendengar adalah sebuah keuntungan untuk lebih berkembang menjadi seorang coach.

Dengan menjadi pendengar aktif, kita dapat dengan mudah mempengaruhi, bernegosiasi, dan berkomunikasi. Selain itu, kita dapat menghindari kesalahpahaman yang seharusnya tidak perlu terjadi.

Komunikasi yang baik membutuhkan tingkat kesadaran yang tinggi. Dengan mengerti profil masing-masing orang, kita akan membangun hubungan jangka panjang dan dapat membuat orang lain terkesan dan merasa nyaman dengan Anda.
Mengutip dari sebuah buku “Effective Coaching”, bahwa ada 5 elemen yang perlu diperhatikan untuk menjadi pendengar aktif.

jadilah pendengar aktif untuk coaching efektif

Perhatikan lingkungan sekitar agar Anda tidak terganggu dengan suara – suara yang tidak mendukung, bahkan mengganggu. Perhatikan juga bahasa tubuh orang yang Anda berikan coaching.

Baca: Pelatihan Komunikasi Efektif

jadilah pendengar aktif untuk coaching efektif

Dengan melihatnya dan menganggukan kepala, tanda bahwa Anda sedang mendengarkannya. Berusahalah untuk tetap menjaga senyum yang proporsional, berfikir, sedih atau tertawa yang seharusnya diekspresikan. Tambahan suara- suara seperti “Oh ya?”, “Oo..” , “Hemm” dan lain- lain.

jadilah pendengar aktif untuk coaching efektif

Saringan, asumsi dan penilaian serta keyakinan kita masing-masing sering kali mendistorsi apa yang kita dengar. Jadilah orang yang berusaha mencari tahu apa inti percakapan sesungguhnya, tanyakan bila Anda tidak mengerti: “Apakah Anda bisa mengulangi sekali lagi apa yang tadi Anda katakan?”, “Apakah yang Anda maksud?”, hal ini akan membuat coachee merasa didengar.

jadilah pendengar aktif untuk coaching efektif

Memotong pembicaraan akan membuat energi masing-masing terkuras dan menghilangkan pengertian dari isi percakapan itu sendiri. Biarkan coachee menyelesaikan pernyataannya terlebih dahulu. Hindari argumentasi pada saat percakapan belum diselesaikan.

Baca: Teknik Meningkatkan Komunikasi

jadilah pendengar aktif untuk coaching efektif

Mendengar aktif adalah sebuah model untuk memahami dan menghormati. Dapatkan informasi dan perspektif yang diharapkan. Jangan menambahkan sesuatu atau memberikan komentar pada saat pembicaraan belum selesai. Berkatalah jujur dan berikan pendapat pribadi Anda. Perlakukan orang lain sebagaimana Anda ingin diperlakukan.

Semua itu akan membantu Anda untuk dapat mendengarkan orang lain dan orang tersebut tahu bahwa Anda sedang mendengarkannya. Ingat mendengarkan sangat menyerap energi, membutuhkan konsentrasi dan kemauan yang kuat. Bongkarlah kebiasaan lama Anda untuk melakukan yang terbaik agar dapat menjadi pendengar aktif. Terutama saat Anda menjadi COACH!

Simak: Komunikasi Efektif


MDI News No. 219/XXI/November 2015

Untuk informasi dan jadwal pelatihan kepemimpinan lebih lanjut silahkan hubungi kami di nomor 021-66690778 atau kirimkan email ke info@mditack.co.id