Mengatur Multi Generasi

mengatur multi generasi

Bagaimana perusahaan dan Anda mempersiapkan perubahan-perubahan yang ada dan terutama dengan mengatur Multi Generasi yang berbeda? Hal ini tidak disadari oleh setiap pemimpin sampai satu titik dimana setiap kita mendapati bahwa setiap kita akan digantikan oleh Generasi selanjutnya.

Bayangkan dan hitunglah sejenak, berapa banyak jumlah Generasi yang lebih muda (Gen Y – usia dibawah 30 tahun) yang ada di dalam Tim Anda maupun Perusahaan Anda? Tren apakah yang Anda lihat sebagai seorang Pemimpin maupun dimanapun posisi Anda berada? Apakah Anda mengalami kesulitan pada saat mendapatkan pesan singkat di pagi hari dimana anak buah Anda ijin untuk kesekian kalinya di minggu yang sama dengan alasan yang berbeda-beda, ataupun Anda menemui sekian banyak dari anggota Tim Anda terlambat dan kebanyakan dari mereka adalah yang Generasi Y?

TIPS AND STRATEGIES FOR MANAGING A VARIED WORKFORCE
Berikut beberapa cara untuk memaksimalkan produktivitas dari setiap generasi yang ada, beberapa cara yang penting kita mengerti adalah karakteristik dari setiap Multi Generasi itu. Berikut adalah kiat-kiat khusus singkat untuk Anda:

mengatur multi generasi

Educate Your Management

Lakukan pembekalan untuk anggota tim Anda agar setiap orang di perusahaan sadar akan perbedaan generasi yang ada dan cara yang berbeda di dalam bekerja serta berkomunikasi yang perlu dipelajari. Setiap orang harus menyadari dan dapat beradaptasi akan perbedaan dari tipe-tipe pekerja yang berbeda ini. Dari cara bekerja menggunakan teknologi yang berbeda serta cara presentasi yang makin interaktif, mungkin perusahaan Anda akan memerlukan pelatihan untuk meningkatkan teknologi yang digunakan, cobalah untuk dapat dengan mudah melakukan hal tersebut dengan perlahan agar diterima setiap generasi. Mungkin waktu makan siang Anda dapat digunakan untuk belajar maupun diskusi.

Facilitate Mentoring between Different Generations of Workers

Interaksi yang terjadi di multi generasi sangatlah penting dan membantu untuk membangun hubungan di tempat kerja. Anggota tim Anda yang termuda akan mendapatkan hikmat dan pengalaman dari setiap anggota tim yang ada (pelajari bagaimana rekan-rekan Zoomers dapat memberikan pelajaran kepada Generasi Y), sementara hal itu terjadi, setiap anggota tim kita yang lebih senior akan mendapatkan energi dan ide-ide baru dari generasi yang lebih junior. Anggota tim yang bahagia akan dapat terlihat di dalam cara mereka berkolaborasi di tempat kerja. Survei dari beberapa Perusahaan, umpan balik sangat penting untuk memutuskan di sebuah Perusahaan. Komunikasi yang terbuka juga sangat penting di dalam meraih sukses di Perusahaan serta memberikan suara Anda di setiap generasi.

mengatur multi generasi
mengatur multi generasi

Offer Telecommuting and Offsite Work Options

Jika seorang anggota tim Anda sudah membuktikan bahwa mereka dapat menyelesaikan pekerjaan mereka dengan pengawasan yang minim, beberapa hal seperti cara berkomunikasi dan cara-cara bekerja dapat terlihat berbeda dari setiap cara bekerja mereka. Baik berkomunikasi melalui telepon, email maupun jaringan yang digunakan oleh Perusahaan Anda, tetap tawarkan kepada anggota tim Anda cara paling efisien untuk dapat terus berkomunikasi. Mengirimkan pesan singkat melalui sms, blackberry messenger maupun whatsapp dapat digunakan apabila seluruh anggota tim Anda mengerti akan hal itu.

Oh ya, jangan lupa bahwa beberapa rapat yang hanya sekedar rutinitas dapat kita kurangi, mungkin pada saat memang sangat diperlukan maka hal tersebut dapat kita lakukan. Tetaplah gunakan agenda rapat dan pastikan bahwa Anda sedang tidak membuang waktu anggota tim Anda secara sia-sia, terutama apabila mereka memiliki pekerjaan lain yang lebih mendesak dan penting.


MDI News No. 217/XXI/September 2015

Untuk informasi dan jadwal training lebih lanjut silahkan hubungi kami di nomor 021-66690778 atau kirimkan email ke info@mditack.co.id